Home Memulai Bisnis Bagaimana Cara Memulai Usaha Boba – Bubble Tea

Bagaimana Cara Memulai Usaha Boba – Bubble Tea

0
bagaimana cara memulai usaha boba atau bubble tea

Bubble tea atau seringkali disebut juga sebagai Boba saat ini sudah menjadi salah satu minuman yang tidak asing lagi di masyarakat. Banyaknya penggemar minuman yang satu ini mendorong pertumbuhan bisnis bubble tea yang dapat dengan mudah di temukan di kios-kios, pasar, jalan kampung hingga mall.

Usaha bubble tea ini juga tidak hanya populer di kalangan konsumen, pengusaha kuliner juga banyak yang tertarik dengan bisnis bubble tea atau boba karena kebutuhan modalnya yang relatif kecil dan potensi keuntungannya yang cukup menggiurkan. Menurut data Grab Indonesia sendiri mempunyai tingkat pertumbuhan bisnis bubble tea yang luar biasa yaitu 8500% pada tahun 2018, dimana rata-rata orang Indonesia meminum 4 gelas bubble tea setiap bulannya.

Melihat potensi yang besar dari bisnis bubble tea atau Boba tersebut, bisnis yang satu ini dapat menjadi pilihan jika anda ingin membuka usaha sendiri. Untuk membantu anda dalam memulai usaha bubble tea berikut ini uraian langkah memulai usaha boba yang dapat anda ikuti.

Cara Memulai Usaha Bubble Tea

usaha boba
usaha boba

Buat Konsep Toko Anda

Langkah pertama dalam memulai usaha adalah membuat konsep yang sesuai dengan visi dan misi serta target pelanggan usaha anda nantinya.

Target pelanggan perlu dipertimbangkan karena desain yang optimal untuk menarik pelanggan mahasiswa dengan pelanggan kantoran dapat berbeda.

Untuk menentukan target pelanggan yang tepat anda perlu mempertimbangkan pengetahuan anda terkait dengan target pasar dan karakteristik dari target pelanggan tersebut.

Dalam membuat konsep toko anda perlu mempertimbangkan berapa banyak area duduk atau ruang untuk pelanggan mengantri dan memesan. Jika anda mempunyai modal yang terbatas anda dapat menggunakan konsep takeaway dan delivery untuk menghemat kebutuhan ruang.

Selain itu anda juga perlu mempertimbangkan ruang yang diperlukan untuk menata berbagai peralatan dan persediaan yang diperlukan serta ruang untuk bergerak secara efisien dan efektif.

Tentukan Lokasi Yang Tepat

Penentuan lokasi yang tepat sangatlah penting dalam kesuksesan bisnis anda. Jika anda memilih lokasi dengan jumlah trafik tinggi dengan target pelanggan yang besar maka kemungkinan anda untuk mendapatkan omzet yang besar menjadi lebih tinggi. Namun mungkin anda akan membutuhkan biaya yang lebih besar untuk bisa mendapatkan lokasi tersebut.

Jika anda ingin memastikan biaya memulai rendah anda dapat mempertimbangkan lokasi yang tidak premium namun cukup mudah dijangkau oleh pelanggan anda. Pastikan juga lokasi yang anda pilih mempunyai fasilitas parkir yang cukup untuk pelanggan anda jika anda membuka toko di pinggir jalan.

Pelajari Persaingan

Selain mempelajari mengenai lokasi dan konsep yang tepat untuk usaha anda ada baiknya jika anda mengetahui terlebih dahulu bagaimana persaingan yang ada. Bisnis bubble tea merupakan bisnis yang populer sehingga jika terlalu banyak saingan yang sudah menjadi favorit target pasar anda di lokasi tersebut maka akan lebih sulit bagi anda untuk sukses.

Untuk menentukan apakah saingan yang ada dapat menghambat pertumbuhan anda penting untuk melihat harga produk yang ditawarkan serta penawaran yang mereka berikan. Jika harga produk yang ditawarkan bersaing dan mirip dengan target pasar anda bandingkan bagaimana rasa yang ditawarkan oleh mereka. Jika rasa mereka juga bersaing dengan anda maka ada baiknya anda mencari lokasi lain.

Berinvestasi Peralatan Yang Diperilkan

Anda mungkin membutuhkan beberapa peralatan khusus jika Anda ingin menyajikan minuman dengan kualitas tertentu. Salah satu peralatan tersebut misalnya sealer dan shaker khusus untuk bubble tea yang lebih profesional.  Anda juga mungkin memerlukan mixer dengan kecepatan yang tinggi untuk memastikan rasa yang dihasilkan konsisten dan baik.

Selain itu anda juga memerlukan berbagai macam kontainer untuk mengorganizir bahan-bahan jenis minuman yang ditawarkan. Tidak lupa juga point-of-sale (POS) yang bisa menggunakan tablet untuk mencatat penjualan dan menjalankan usaha anda.

Kembangkan Menu Anda

Bubble tea mempunyai banyak rasa dan varietas. Pelanggan kemungkinan mempunyai rasa atau variasi yang menjadi favorit dan pertimbangan mereka dalam membeli. Namun disisi lain ada juga rasa yang kurang populer dan hanya menjadi beban bagi pengeluaran usaha anda.

Jadi sebelum membuka usaha bubble tea baru Anda perlu memikirkan menu apa yang ingin Anda sertakan. Anda dapat mengetahui menu yang populer dengan membuat survei sederhana kepada calon pelanggan anda mengenai rasa bubble tea seperti apa yang menjadi favorit mereka.

Dapat Sumber Persediaan Bahan Baku

Selanjutnya anda perlu mempertimbangkan sumber persediaan bahan baku yang ingin Anda gunakan saat membuat bubble tea yang dijual. Lakukan riset mengenai bahan-bahan yang diperlukan dan buat daftar pemasok serta biaya yang mereka kenakan untuk bahan-bahan tersebut. Pilihlah pemasok yang tidak hanya memberikan harga murah tetapi pilih yang mempunyai kualitas sesuai dengan harga sehingga anda bisa membuat produk dengan nilai terbaik.

Rekrut dan Latih Karyawan

Tahapan cara memulai usaha boba yang selanjutnya adalah memastikan ketersediaan SDM yang anda butuhkan. Karyawan merupakan pilar penting setiap bisnis yang menjadi wajah bisnis anda. Karyawan berinteraksi dengan pelanggan dan tidak hanya sekedar membuat minuman yang Anda dijual. Jadi, Anda mempekerjakan karyawan yang dapat mempelajari resep sekaligus memberikan layanan yang ramah kepada pelanggan. Untuk itu Anda mungkin perlu memberikan semua pelatihan yang tepat.

Dapatkan Semua Izin yang Diperlukan

Jika bubble tea anda berlokasi diwilayah perkampungan yang kecil maka tahap ini mungkin dapat anda lewatkan. Tetapi jika usaha anda berada di tempat yang lebih ramai dan lebih formal seperti di pusat perbelanjaan atau pertokoan maka ada baiknya jika anda mendapatkan semua izin yang diperlukan sebelum memulai usaha anda.

Untungnya saat ini anda bisa menggunakan Online Single Submission (OSS) untuk mendapatkan izin-izin seperti Nomor Induk Berusaha dan lain-lain secara lebih mudah dan tidak memakan waktu yang banyak.

Luncurkan Bisnis Anda

Setelah Anda tahapan-tahapan cara memulai usaha boba di atas, inilah saatnya untuk meluncurkan usaha Anda. Untuk sukses Anda masih perlu melakukan pemasaran dan tidak hanya bisa berdiam diri. Pertimbangkan untuk promosi pembukaan secara terencana misalnya dengan mengundang orang-orang sekitar untuk membeli dengan harga spesial agar lebih banyak orang wilayah tersebut yang mengetahui bisnis anda.

Baca Juga: Berapa Modal Usaha Baso Aci? Rincian dan 5 Tips Sukses

NO COMMENTS

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Exit mobile version