Beranda Mengembangkan Bisnis 9 Penyebab Bisnis Gagal Yang Sering Terjadi

9 Penyebab Bisnis Gagal Yang Sering Terjadi

880
0
penyebab bisnis gagal
image credit : pexels.com

Memulai dan menjalankan bisnis hingga menjadi usaha yang sukses tidaklah mudah. Terdapat berbagai hal dan faktor yang dapat menjadi penyebab kegagalan bisnis atau usaha anda. Oleh karena itu, mengetahui apa saja yang menjadi penyebab bisnis gagal yang sering terjadi dapat menjadi sebuah pengetahuan yang berguna bagi seorang pengusaha.

Dengan mengetahui apa penyebab bisnis gagal anda bisa mengantisipasi hal-hal tersebut dan mencegah kegagalan kesalahan yang umum dilakukan oleh seorang pengusaha. Berikut 9 kesalahan umum yang dilakukan oleh pengusaha yang menjadi penyebab kegagalan bisnis atau usaha yang sering terjadi.

1. Tidak Melakukan Perencanaan

THOSE WHO FAIL TO PLAN, PLAN TO FAIL” – WINSTON CHURCILL

Ungkapan Winston Churcill akan pentingnya membuat perencanaan mempunyai kebenaran yang sering dilupakan oleh pemilik bisnis. Membuat rencana bisnis memang tidak mudah dan membutuhkan waktu, tetapi tanpa rencana bisnis yang mencakup analisa pasar, analisa keuangan, kebutuhan modal, perencanaan marketing dan target pasar yang jelas anda menyerahkan gagal atau berhasilnya bisnis anda kepada keberuntungan atau kesialan anda.

Selain berguna untuk internal bisnis anda, rencana bisnis juga sangat penting untuk mencari pendanaan atau modal tambahan bagi bisnis anda. Jika anda tidak mengetahui bagaimana cara membuat rencana bisnis yang baik, anda bisa menggunakan software pembuat rencana bisnis instan yang memudahkan anda dalam membuat perencanaan bisnis.

2. Mempunyai Pembukuan Yang Buruk

Apakah anda mengetahui secara pasti dan jelas berapa pendapatan bersih, biaya operasi, margin laba bersih, dan berbagai aspek keuangan lain dari bisnis anda? Mengetahui dengan baik aspek-aspek keuangan dari bisnis anda sangatlah penting. Dengan mengetahui berbagai hal tersebut anda dapat membuat keputusan secara baik dan bijak sesuai dengan kondisi usaha anda.

Sebagai contoh, jika anda mengetahui bahwa posisi kas anda sedang buruk maka anda dapat mencegah terjadinya kekurangan kas lebih lanjut dengan menolak order yang menambah posisi piutang anda. Hal tersebut tidak dapat anda lakukan jika anda mempunyai pembukuan yang buruk.

Salah satu praktik salah yang dilakukan oleh pengusaha kecil dan menegah adalah melakukan pembukuan sendiri tanpa memperhatikan standar pembukuan yang baik. Jika anda tidak mempunyai dana untuk menyewa jasa professional untuk membenahi pembukuan anda maka anda bisa menggunakan software pembukuan yang mudah digunakan untuk memastikan pembukuan usaha anda tertata dengan baik.

3. Kurang Giat Melakukan Marketing

Salah satu kesalahan besar yang dapat menjadi penyebab bisnis gagal adalah tidak melakukan marketing dengan giat. Semua bisnis atau usaha memerlukan penjualan yang cukup untuk bisa mendapatkan pendapatan untuk membiayai usaha yang dijalankan. Satu kegiatan yang mempengaruhi secara langsung besarnya penjualan suatu bisnis atau usaha adalah marketing.

Tidak berlebihan jika dikatakan bahwa keberhasilan atau kegagalan suatu bisnis sangat dipengaruhi oleh marketing yang dilakukan. Walaupun keberhasilan dari marketing suatu usaha atau bisnis dipengaruhi oleh berbagai faktor seperti kualitas produk, selera pasar, dan kompetisi pasar tetapi jika anda tidak melakukan marketing yang cukup untuk usaha anda maka anda sama saja dengan menyerahkan besar kecilnya penjualan anda kepada nasib.

Strategi yang bisa anda terapkan untuk bisnis anda adalah menyisihkan persentase tertentu dari pendapatan operasional anda untuk digunakan dalam aktivitas marketing seperti Facebook Ads, Google Adwords, flyer, brosur, membeli sponsored post, atau menyewa stand disuatu event. Jangan pelit untuk marketing karena hal ini dapat menjadi penyebab bisnis gagal yang menimpa bisnis anda nantinya.

4. Investasi atau Ekspansi Yang Terlalu Cepat

Investasi atau ekspansi adalah hal yang bagus dalam bisnis, tetapi jika dilakukan terlalu cepat atau tanpa perhitungan yang matang maka investasi atau ekspansi dapat berubah menjadi bencana. Contoh kasus yang dapat diambil, bisnis cafe Yasa Singgih yang bangkrut karena melakukan ekspansi tanpa perhitungan matang.

Kesalahan dalam melakukan ekspansi atau investasi yang terlalu cepat mempunyai dampak yang besar karena hal tersebut dapat mengakibatkan usaha anda mengalami bengkak biaya operasional tanpa peningkatan yang signifikan terhadap pendapatan usaha anda. Oleh karena itu sangat penting bagi anda untuk melakukan kajian, analisa dan pertimbangan yang matang sebelum melakukan ekspansi atau investasi dengan nilai yang besar.

Sponsored

5. Melakukan Semuanya Sendirian

Salah satu penyebab bisnis gagal yang sering terjadi adalah keinginan untuk melakukan semuanya sendirian. Anda perlu mengakui bahwa anda tidak dapat menguasai semuanya sendiri. Anda mungkin dapat mempelajari berbagai hal yang diperlukan tetapi anda tidak dapat menjadi seorang ahli untuk bidang yang benar-benar penting untuk bisnis anda.

Setiap bisnis yang sukses mempunyai organisasi usaha yang berjalan secara efektif dan efisien dimana setiap orang yang terlibat mengerjakan hal-hal benar-benar mereka kuasai dan bukan hal-hal yang mereka sedikit kuasai.

Jika anda masih melakukan terlalu banyak hal yang berbeda untuk bisnis anda, usahakan untuk mendelegasikan beberapa tugas anda. Pekerjakan karyawan atau pekerja lepas yang sesuai untuk membantu anda menjalankan bisnis anda.

6. Tidak Beradaptasi Dengan Perkembangan Teknologi

Teknologi baru membuka dapat membuka peluang pasar-pasar baru, atau untuk meningkatkan efisiensi suatu bisnis. Teknologi yang baru dapat membutuhkan waktu yang lama untuk dipelajari dan seringkali mahal untuk diaplikasikan.

Namun disisi lain jika teknologi tersebut sudah berkembang sedemikian rupa sehingga mengubah hal yang sangat penting seperti perilaku konsumen atau kompetisi bisnis maka dapat dipastikan cepat atau lambat anda harus beradaptasi dengan teknologi tersebut. Jika tidak maka usaha atau anda akan kehilangan relevansi dan lambat laun anda akan ditinggalkan oleh pelanggan.

Contoh yang paling nyata dari hal ini adalah semakin sepinya Pasar Glodok sebagai pusat elektronik terbesar diera 1990an-2000 awal. Salah satu faktor penyebabnya adalah semakin menjamurnya toko online dan hal ini juga terbukti dari penjelasan pemilik toko yang bisa bertahan bahwa mereka bisa bertahan karena berjualan secara online.

Jika anda mempunyai bisnis yang ekslusif menjual secara offline tanpa adanya website hal ini patut menjadi peringatan bagi anda untuk membuat toko online sendiri. Saat ini anda tidak memerlukan modal yang besar atau keahlian coding untuk membuat toko online, anda dapat membuat toko online instan dengan harga murah dengan jasa pembuatan toko online.


7. Memilih Co-FounderYang Salah

Co-founder bisnis merupakan bagian penting dalam setiap bisnis. Co-founder yang tepat dapat mengisi kekurangan anda dan mendorong anda menjadi lebih baik. Selain itu mempunyaico-founderyang baik dapat memaksimalkan kekuatan anda dan menjaga komitmen anda untuk mengembangkan bisnis anda ke tingkat yang lebih tinggi.

Namun jika anda salah dalam memilih co-founder maka hal tersebut dapat menjadi penyebab kegagalan bisnis anda. Ketidakharmonisan antaraco-founderdapat berakibat fatal, anda akan kehilangan produktivitas dan bahkan akan terjadi perpecahan atau konflik yang merusak bisnis anda.

8. Tidak Menyimpan Dana Cadangan

Dalam berbisnis semua hal yang tidak anda antisipasi dapat terjadi. Mulai dari mesin rusak, kesehatan yang tiba-tiba memburuk, mengalami pencurian, sampai bencana alam atau resesi ekonomi. Semua hal tersebut dapat menimbulkan kerugian yang kemudian menjadi penyebab kegagalan bisnis anda jika anda tidak mempunyai dana cadangan untuk bertahan dan bangkit.

9. Tidak Mempunyai Standar Etika Bisnis Yang Baik

Bisnis yang berkelanjutan dan bertahan lama adalah bisnis yang dijalankan dengan etika bisnis yang baik. Hal ini berarti anda harus mempunyai standar pelayanan yang tinggi kepada pelanggan, mengedepankan kejujuran dan jangan lupa bersedekah atau berbagi dengan orang lain yang membutuhkan.

Sponsored

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini