Membuat rencana bisnis adalah salah satu tahapan yang direkomendasikan oleh sekolah bisnis dan merupakan langkah memulai bisnis yang sering dilewatkan oleh wirausahawan.
Banyak alasan mengapa seorang wirausahawan tidak menulis rencana bisnis. Tidak mencari pendanaan bank atau investor, tidak mengetahui bagaimana cara menulis rencana bisnis, dan merasa bahwa rencana bisnis tidak ada manfaatnya adalah beberapa alasan yang umumnya dimiliki wirausahawan yang memulai bisnis tanpa membuat rencana bisnis terlebih dahulu.
Padahal faktanya, sebuah rencana bisnis, bahkan rencana bisnis satu halaman yang sederhana dengan beberapa perkiraan keuangan dapat memberikan manfaat yang berharga. Rencana bisnis dapat menjadi peta dan pedoman untuk bisnis dalam tahap ide, baseline untuk pengembangan bisnis dan bahkan menyelaraskan strategi bisnis anda.
Untuk mengetahui manfaat rencana bisnis dari wirausahawan, Smallbiztrends.com mewawancarai anggota Young Entrepreneur Council (YEC), suatu organisasi dengan undangan terbatas untuk wirausahwan muda. Dalam wawancara tersebut Smallbiztrend menanyakan kepada anggota YEC, apa manfaat rencana bisnis bagi wirausahawan walaupun anda tidak mencari pinjaman bank atau investor?
Dari wawancara tersebut dapat disimpulkan 10 manfaat rencana bisnis bagi wirausahawan sebagai berikut:
Manfaat Rencana Bisnis
1. Kejelasan Misi dan Visi
Bayangkan jika anda dipaksa untuk memimpin arah tanpa mengetahui terlebih dahulu kemana tujuan yang ingin anda capai. Mengetahui misi dan visi yang jelas adalah salah satu manfaat rencana bisnis yang sangat penting.
Membuat rencana bisnis memaksa anda untuk menuangkan misi dan visi bisnis anda, apa yang akan anda lakukan untuk mencapai tujuan tersebut secara jelas.
2. Mendapat Pengetahuan Mendalam
Membuat rencana bisnis mengharuskan anda untuk melakukan riset mengenai bidang usaha yang akan anda jalani, hal ini memungkinkan anda mendapatkan pengetahuan baru mengenai bisnis yang akan anda jalankan.
Mengetahui pengetahuan mengenai bidang usaha yang akan anda jalankan sebelum benar-benar terjun kedalamnya mempunyai pengaruh besar dalam kemungkinan anda untuk sukses.
You can better plan and manage cash flow.
3. Membantu Berada Di Jalur Yang Benar
Salah satu manfaat rencana bisnis terlepas dari apakah anda membutuhkan pendanaan atau pinjaman adalah rencana bisnis membantu anda untuk berada di jalur yang benar. Tanpa rencana bisnis, bisnis dengan mudah mengarah ke jalur yang salah. membuat rencana bisnis dengan proyeksi pengeluaran dan pendapatan dapat membantu wirausahawan untuk mengarahkan bisnisnya sesuai dengan tujuan jangka panjangnya.
4. Mengasah Kemampuan Membuat Proyeksi
Membuat proyeksi pendapatan dan pengeluaran dalam sebuah rencana bisnis dapat membantu anda dalam meningkatkan kemampuan anda dalam membuat suatu proyeksi dan trend suatu bisnis.
Kemampuan untuk membuat proyeksi tersebut dapat meningkatkan kemungkinan bisnis anda sukses dengan memberikan gambaran kondisi bisnis dimasa depan secara lebih akurat.
5. Memastikan Perhitungan Bisnis
Banyak ide yang terdengar hebat dalam pembicaraan menjadi ide yang buruk setelah dilakukan perhitungan bisnis yang matang. Membuat perhitungan matematis dengan proyeksi pendapatan dan keuntungan sebelum mengeluarkan modal besar dapat menghindarkan anda dari kegagalan yang dapat dihindari.
Dengan membuat perhitungan secara matang anda dapat mengetahui berapa pendapatan yang dibutuhkan untuk mencapai keuntungan bersih dan dimana titik impas dari bisnis anda. Akan lebih baik jika anda dapat membuat proyeksi yang realistis dengan berpedoman pada pengalaman orang lain.
6. Validasi Ide, Produk dan Asumsi Penting Lain
Menulis rencana bisnis akan memaksa anda untuk memikirkan kembali ide anda, produk dan asumsi penting lain agar bisnis anda bisa berjalan. Jika saat menemukan keraguan akan kebenaran dari asumsi anda saat menulis rencana bisnis, kemungkinan besar anda harus melakukan validasi ide, produk atau asumsi penting lainnya untuk memastikan apakah yang anda impikan tersebut memungkinkan.
7. Memupuk Keselarasan
Keselarasan tim merupakan salah satu faktor penentu kesuksesan setiap bisnis. Menulis rencana bisnis adalah cara ideal untuk memastikan bahwa setiap orang di tim pendiri anda selaras dengan rencana bisnis saat ini dan masa depan.
Pada tahap awal sebuah perusahaan, sangat penting bagi anggota tim pendiri untuk berada di halaman yang sama mengenai bagaimana mereka akan bekerja sama dalam mewujudkan bisnis ini dengan sukses. Hindari kesalahan komunikasi apapun dengan memperjelas semuanya secara tertulis kertas dititik awal.
8. Memastikan Anda Untuk Bertanggung Jawab
Rencana bisnis merupakan alat yang bagus untuk mendokumentasikan apa yang telah anda rencanakan, apa yang menjadi visi dan misi anda, dan hal ini menjadi pedoman untuk bisnis anda dan menjaga anda untuk bertanggung jawab atas masa depan bisnis anda.
9. Mengetahui Apa Pesan Bisnis Anda
Rencana bisnis sangat membantu untuk menggambarkan apa yang anda lakukan, memahami siapa pesaing anda, dan membantu anda dalam menyusun rencana tiga sampai lima tahun yang realistis. Masing-masing kegiatan ini sangat penting jika anda ingin meluncurkan atau mengembangkan usaha, dan belajar menyampaikan pesan yang ingin anda berikan kepada pelanggan anda.
10. Menjadi Tolak Ukur Kinerja
Rencana bisnis dapat berfungsi sebagai alat untuk mengukur kinerja bisnis anda.Apakah bisnis anda melebihi harapan yang anda punya saat anda menulis rencana bisnis tersebut? Di wilayah mana strategi Anda mungkin gagal? Meskipun “pivot” adalah suatu yang wajar untuk dilakukan berdasarkan apa yang Anda alami membuat sesuatu ukuran kinerja secara tertulis akan memaksa anda untuk membuat penilaian yang objektif akan kinerja anda.