CV atau Curricullum Vitae merupakan dokumen yang sangat penting untuk mencari pekerjaan. CV merupakan sumber informasi utama bagi perusahaan dan pemberi kerja untuk mengetahui kualitas pelamar dan pertimbangan diterima tidaknya si pelamar.
Tidak berlebihan jika dikatakan memiliki CV yang menarik merupakan langkah pertama untuk bisa mendapatkan pekerjaan impian anda. Salah satu pertanyaan yang paling sering muncul terkait dengan CV dan melamar pekerjaan adalah, seperti apa contoh CV menarik untuk fresh graduate yang baik dan benar?
Pertanyaan tersebut seringkali muncul karena memang fresh graduate belum memiliki pengalaman kerja yang dapat “dijual” kepada pemberi kerja. Kebanyakan orang hanya mengisi data diri, pendidikan, prestasi dan keterampilan utama saja dalam CVnya.
Hal tersebut tidaklah sepenuhnya salah, namun kebanyakan contoh CV menarik untuk fresh graduate melakukan lebih dari itu. CV yang menarik untuk fresh graduate juga memberikan konteks dan bukti terkait dengan keterampilan dan prestasi yang dimiliki secara efektif.
Sebelum memulai membuat CV anda, anda harus terlebih dulu memahami tujuan dari CV anda adalah untuk memberikan info mengenai:
- pendahuluan mengapa anda adalah orang yang tepat untuk posisi tersebut;
- riwayat pendidikan anda (mulai dari SMA);
- riwayat pencapaian dan prestasi anda yang relevan;
- skill dan keahlian yang anda miliki serta tingkatannya;
- hobi dan minat yang relevan untuk mengambarkan kepribadian anda.
Informasi Dalam Contoh CV Menarik Untuk Fresh Graduate
1. Nama, Kontak, dan Data Diri
Bagian pertama CV dimulai dengan informasi mengenai nama anda, kontak dan data diri anda. Informasi mengenai kontak mencakup nomor telepon, alamat, alamat email, serta URL sosial media profesional anda seperti Linkedin atau blog profesional.
Sedangkan untuk data diri anda setidaknya harus mencantumkan mengenai informasi jenis kelamin, tanggal lahir, dan status perkawinan.
2. Pendidikan
Pada bagian ini jelaskan riwayat pendidikan anda, mulai dari SMA sampai kuliah anda. Jelaskan apa jurusan yang anda ambil saat kuliah, gelar apa yang anda dapat, berapa IPK yang anda raih, apa program kekhususan yang anda ambil (jika ada), serta apa saja subyek kunci yang anda pelajari.
3. Prestasi
Cantumkan apa saja prestasi anda yang relevan seperti penghargaan dari fakultas atau universitas, juara lomba debat, penghargaan dari organisasi dan lainnya.
4. Pengalaman Kerja
Pengalaman kerja adalah bagian yang paling penting untuk setiap pelamar kerja.
Untuk fresh graduate yang belum mempunyai pengalaman kerja bagian ini dapat dikosongkan.
Kamu juga dapat mengisi dengan pekerjaan paruh waktu atau magang di bidang yang relevan.
5. Pengalaman Organisasi
Pada bagian ini sebutkan nama organisasi yang anda ikuti selama kuliah dan posisi anda. Jelaskan secara singkat apa tugas anda dan capaian yang anda raih saat berada di organisasi tersebut.
6. Skill dan Keterampilan
Dibagian ini anda harus merinci apa saja skill dan keterampilan yang anda kuasai, tingkatannya serta sertifikasinya (jika ada). Misalnya anda mungkin menguasai Microsoft Office tingkat lanjut, pembukuan keuangan tingkat menengah, bahasa Inggris tingkat profesional, dan lainnya.
7. Hobi dan Minat
Pemberi kerja dan HRD ingin mengetahui kepribadian dan karakter anda disamping kompetensi anda. Hobi dan minat adalah salah satu bagian dari CV yang dapat menggambarkan hal tersebut.
Cantumkan apa hobi dan minat anda serta jelaskan bagaimana hobi dan minat tersebut dapat berkontribusi untuk pekerjaan anda. Misalnya, anda hobi lari maka anda dapat menjelaskan hobi lari tersebut melatih daya tahan anda, kerajinan serta kedisiplinan anda.
Bagaimana Cara Membuat CV Menarik Untuk Fresh Graduate?
Sebagai referensi anda dalam mencari pekerjaan yang baik, kami disini telah membuat beberapa contoh CV menarik untuk fresh graduate yang baik dan benar.
Baca Juga : 10 Peluang Usaha Tanpa Riba Yang Menguntungkan
Contoh CV Menarik Untuk Fresh Graduate Tanpa Pengalaman
Curriculum Vitae
Rizky Ramadhan Jl. Pribadi No.20, Pondok Labu, Jakarta | email: rizkyram@gmail.com | telp: 08124569*** | Linkedin: Data Pribadi
Pendidikan
Pengalaman Organisasi
Skill dan Keterampilan
Hobi dan Minat
|
Contoh CV Menarik Untuk Fresh Graduate SMA
Curriculum Vitae Data Diri
Riwayat Pendidikan
Keahlian
|
Contoh CV Menarik Untuk Fresh Graduate Kreatif