Beranda Inspirasi Bisnis 5 Kisah Ibu Rumah Tangga Yang Sukses Berwirausaha

5 Kisah Ibu Rumah Tangga Yang Sukses Berwirausaha

2121
0
gigi butler, pengusaha ibu rumah tangga
Gigi Butler, pendiri Gigi Cupcake dan seorang pengusaha ibu rumah tangga yang sukses

Apa ide bisnis ibu rumah tangga yang menguntungkan?  Pertanyaan itu seringkali ditanyakan ibu rumah tangga yang ingin memulai bisnis.

Menjadi seorang ibu rumah tangga bukanlah sebuah tugas yang mudah, ibu rumah tangga mempunyai peran besar dalam mengurus rumah dan membesarkan anak. Namun dengan kesibukan tersebut bukan berarti seorang ibu rumah tangga tidak bisa memulai bisnis. Saat anak-anak sudah mulai besar dan menghabiskan sebagian waktu kegiatannya diluar, seorang ibu rumah tangga dapat memulai bisnis yang menguntungkan.

Bahkan tidak sedikit ibu rumah tangga yang kemudian berhasil mendirikan bisnis yang sukses dengan pendapatan yang besar dari bisnis sampingan tersebut, fenomena yang kemudian mempopulerkan istilah “Mompreneneur” (gabungan dari Mom/Ibu dan Entrepreneur/Pengusaha). Nah, jika anda sebagai ibu rumah tangga yang ingin memulai bisnis tetapi bingung bisnis apa yang dijalankan, kami memberikan beberapa ide bisnis untuk ibu rumah tangga yang menguntungkan yang kami dapatkan dari berbagai sumber. Berikut 5 kisah ibu rumah tangga yang sukses berwirausaha :

 

1.  Gigi Butler 

Berbisnis cake dan cupcake tidak saja menghasilkan sesuatu yang manis dan menarik, bisnis cake dan cupcake juga juga merupakan ide bisnis untuk ibu rumah tangga yang menguntungkan.

gigi butler, pengusaha ibu rumah tangga
Gigi Butler, pendiri Gigi Cupcake dan seorang pengusaha ibu rumah tangga yang sukses

Simak saja cerita Gigi Butler, seorang wanita dari Nashville, Tenesse, Amerika Serikat yang membangun bisnis cupcake bernilai jutaan dolar disaat uang direkening banknya hanya sejumlah $33.

Sebelum memulai usaha Cupcake, Gigi Butler adalah seorang ibu dari anak perempuan usia 3 tahun yang mencari uang dengan memberikan layanan cleaning service dari rumah ke rumah dan toko ke toko.

Gigi kemudian mendapat ide memulai bisnis cupcake setelah mendapatkan telepon dari saudara laki-lakinya yang mengatakan “kamu tidak akan percaya ini, tapi orang-orang yang mengantri selama berjam-jam untuk cupcakes! Dan cupcake mereka bahkan tidak sebaik kamu.”

Setelah menemukan lokasi untuk toko – yang ia sebut sebagai “sweet spot,” karena dekat tiga universitas, enam rumah sakit, dan tepat disamping Music Row – orang tua Gigi turut membantunya memulai bisnis barunya. “Ibu saya membantu saya mengembangkan resep, dan ayah saya melakukan desain toko. Mereka juga memberi saya uang, yang saya benar-benar diperlukan. ”

Sebelum membuka toko, Butler menghabiskan $100.000 yang dia pinjam ditambah dengan uang orangtuanya, dan semua tabungannya – dan dia masih memiliki $ 6.500 dalam tagihan untuk membayar ($ 4.500 pada sewa; $ 1.000 untuk bahan, dan $ 1.000 untuk dua karyawan pertama). Saat itu Gigi hanya punya $ 33 di rekening banknya.

Pada bulan pertama, Gigi berhasil membukukan keuntungan sebesar $ 6.800. Dari keuntungan tersebut $6500 digunakan untuk tagihannya dan $ 300 sisa uang yang dipegangnya. Beberapa bulan kemudian dengan saran dari pemilik bangunan gerainya dia mulai memasarkan konsep franchise dari tokonya. Dari awalnya yang sederhana tersebut, Gigi’s Cupcake pada tahun 2014 sudah memiliki 92 lokasi di 23 negara bagian dengan estimasi pendapatan senilai $ 35 juta dollar.

 

Pelajaran dan Kunci Sukses:

Kisah Gigi Butler menjadi contoh ibu rumah tangga yang sukses berwirausaha. Selain Gigi Butler masih banyak lagi ibu rumah tangga yang sukses berbisnis cupcake dan menjadi bukti bahwa bisnis cupcake adalah salah satu ide bisnis ibu rumah tangga yang menguntungkan.

Memulai bisnis cupcake dengan membuka gerai sendiri membutuhkan uang yang tidak sedikit, anda harus benar-benar merencanakan gerai pertama anda dengan matang. Ada 2 kunci sukses utama dalam bisnis cupcake dengan gerai yaitu resep cupcake yang enak dan dekorasi yang menarik serta lokasi yang strategis.

Sponsored

Bagi yang tidak memiliki modal dan tidak dapat mengakses pinjaman, anda juga bisa memulai bisnis cupcake dan cake dengan memanfaatkan media pemasaran social media dan internet. Dengan kedua media tersebut anda bisa mengurangi kebutuhan modal untuk menyewa tempat serta dekorasi tempat sekaligus membangun basis pelanggan sebelum akhirnya membawa bisnis cupcake dan cake anda ke toko fisik.

 

2. Alicia Shaffer 

Membuat barang kerajinan tangan atau handmade bukan hanya untuk sekedar hobi, jika dijalankan dengan serius dan dipasarkan dengan baik hasil karya anda bisa menjadi sebuah bisnis. Bisnis barang handmade  bukanlah ide bisnis untuk ibu rumah tangga yang baru, bisnis ini telah dijalankan oleh banyak orang dan sudah terbukti banyak orang yang sukses dengan menjalankan bisnis ini secara serius.

Walaupun sudah banyak yang menjalankan bisnis ini bukan berarti anda yang baru ingin memulai bisnis handmade tidak punya kesempatan. Justru dengan perkembangan teknologi internet, social media dan marketplace khusus barang handmade seperti Etsy.com dan Qlapa.com, peluang bisnis handmade semakin luas dan berkembang.

Alicia Shaffer, seorang ibu dari 3 anak adalah contoh cerita sukses bisnis handmade dengan menggunakan media Etsy.com dan websitenya sendiri di Threebirdnest.com (melambangkan dirinya sebagai ibu dari 3 anak).  Pada awalnya ThreeBirdNest secara khusus menjual produk-produk handmade seperti headband/bandana (produk pertamanya), kaus kaki, scarf, dan aksesoris seperti gelang dan kalung.

ide bisnis untuk ibu rumah tangga, sukses bisnis handmade
alicia shaffer ibu rumah tangga yang sukses berbisnis barang handmade – image via threebirdnest.com

Melalui situs independen dan toko Etsy, ThreeBirdNest menerima rata-rata 150 pesanan per hari, dengan sebagian besar pesanan yang terdiri dari tiga item. Sekitar liburan, jumlah yang masuk hingga 700 sampai 1.200 pesanan per hari. Pada bulan Januari 2015, Threebirdnest meraup total $ 128.000 dalam penjualan. Dalam tiga tahun sejak diluncurkan, ThreeBirdNest telah membuat 100.000 penjualan di Etsy. Dari bisnis tersebut Shaffer menyatakan ThreeBirdNest bisa mendapatkan pendapatan sekitar $ 80,000 dalam sebulan, atau mencapai $ 960,000 setahun.

ide bisnis untuk ibu rumah tangga, ide bisnis handmade, ide bisnis kerajinan tangan
alicia shaffer dan salah satu produk handmadenya – image via threebirdnest.com

3. Debbi Fields

Siapa yang tidak suka dengan kue kering atau makanan ringan? dengan rasanya yang enak dan cocok menemani saat bersantai bisnis kue kering bukanlah sekedar bisnis musiman yang menguntungkan saat momen-momen tertentu seperti lebaran atau natal. Bisnis kue kering adalah ide bisnis untuk ibu rumah tangga yang dapat dijalankan sepanjang tahun dan mempunyai potensi ekspansi menjadi bisnis dengan nilai ratusan juta bahkan miliaran rupiah.

Debbi Fields adalah contoh terbaik ibu rumah tangga yang sukses berwirausaha. Berawal dari resep kue keringnya tersebut, Debbi Fields membesarkan bisnis multinasional dengan nilai $ 450 juta dengan merek Mrs. Fields. Perjalanan Debbi Fields sebagai mompreneur dimulai saat dia berusia 20 tahun dengan pinjaman modal pinjaman dari bank.

ide bisnis untuk ibu rumah tangga, sukses bisnis kue kering
Debbi Fields, pendiri Mrs. Fields yang sukses berbisnis kue kering

Pada hari pertama Debbi Fields membuka tokonya, suami pertamanya bertaruh dia tidak akan mendapatkan penjualan lebih dari $50 pada hari itu. Debbi Fields menerima taruhan tersebut dan menyadari bahwa setelah beberapa jam duduk di tokonya, dia tidak hanya akan kalah dalam taruhan tersebut, dia tidak bisa mendapatkan pembeli. Menyadari hal tersebut, Debbipun turun kejalan dan menawarkan kepada orang-orang untuk mencoba kue keringnya dan pada hari itu dia berhasil membukukan penjualan sebesar $ 75.

 

4. Sarah Davis

Dengan semakin luasnya penggunaan internet dan jumlah orang yang berbelanja secara online, bisnis toko online menjadi salah satu ide bisnis untuk ibu rumah tangga yang menguntungkan dan dapat dijalankan dari rumah anda. Memulai bisnis online juga saat ini sangatlah mudah, dengan adanya penggunaan social media dan website pembuat website toko online instan untuk membuat toko online dengan murah dan cepat:

Contoh mompreneur dapat menjadi contoh sukses bisnis toko online adalah Sarah Davis pendiri Fashionphile.com, ibu dari 4 anak yang menjadi pengusaha toko online setelah keluar dari karirnya sebagai pengacara. Ibu empat anak ini membawa kecintaannya akan tas dengan menawarkan dompet dan tas mewah melalui toko online-nya. Dia ditampilkan dalam artikel Workingmother.com Davis mengungkapkan, bahwa di seluruh dunia, situsnya telah menjual “$ 4,5 juta tas pada tahun 2010.

ide bisnis untuk ibu rumah tangga, ide bisnis online untuk ibu rumah tangga, sarah davis ibu rumah tangga bisnis online
Sarah davis adalah ibu 4 anak yang sukses berbisnis toko online dengan menjual tas melalui Fashionphile.com

 

5.Stacy DeBroff

stacy debroff – kisah ibu rumah tangga sukses berwirausaha

Informasi dan pengalaman yang dapat diandalkan dan digunakan untuk mengambil suatu keputusan adalah suatu aset yang berharga. Itulah alasan mengapa pengacara dan akuntan dibayar mahal, jika anda mempunyai suatu informasi atau pengalaman dalam suatu bidang tertentu dan dapat memberikan arahan yang berharga maka memulai bisnis konsultan adalah salah satu ide bisnis yang dapat anda jalankan sebagai ibu rumah tangga.

Informasi dan pengalaman tersebut tidak selalu berasal dari pendidikan atau pekerjaan anda sebelum menjadi ibu rumah tangga, tetapi bisa juga dari suatu hal yang anda kumpulkan secara baik dan terorganisir atau anda praktikan dirumah. Contohnya adalah konsultan wedding/kawinan, konsultan pendidikan anak, konsultan keuangan pribadi dan bahkan konsultan dekorasi rumah dan toko.

Semua itu bisa dapat anda jalankan dengan menonjolkan bagaimana anda membantu mereka menghemat waktu dan tenaga yang dibutuhkan dalam mengambil keputusan dan menyelesaikan apa yang perlu dilakukan. Sebagai contoh, anda sebagai konsultan wedding, anda memberikan saran dan arahan kepada klien anda mengenai daftar tempat wedding, vendor-vendor dan lainnya serta menyesuaikan pilihan-pilihan yang banyak tersebut berdasarkan budget klien anda.

Stacy Debroff adalah salah satu ibu rumah tangga yang sukses berwirausaha di bisnis konsultasi. Ia mendirikan MomCentralConsulting pada tahun tahun 2007, untuk membantu merek-merek terkenal seperti Hasbro, Johnson & Johnson dan lainnya untuk dapat berkomunikasi secara efektif dengan ibu-ibu rumah tangga.

Penutup

5 ide bisnis untuk ibu rumah tangga diatas hanya sebagian kecil dari bisnis yang dapat dilakukan oleh seorang ibu rumah tangga. Menjadi seorang ibu rumah tangga dan juga entrepreneur tidaklah mudah, keduanya membutuhkan komitmen dan kerja keras. Namun, dengan potensi memberikan kehidupan yang lebih baik bagi keluarga anda, mencoba jalan sebagai mompreneur adalah sesuatu hal yang terhormat dan perlu diapresiasi. Bagi anda yang sudah menjadi “Mompreneur” berbagilah kisah anda dan cerita anda untuk memberikan inspirasi bagi mereka yang ingin menjadi seorang Momepreneur.


Artikel Terkait:

Tidak ada modal? Baca : 9 Cara Mendapatkan Modal Usaha Terbaik

Ingin Memulai Bisnis Modal Tempat Usaha? Baca : Mau Bisnis Modal Tempat Usaha? 5 Ide Bisnis Ini Cocok Untuk Kamu

Peluang usaha kuliner rumahan lainnya? Baca :5 Peluang Usaha Rumahan Kuliner dan Fashion

Sponsored

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini